Wartaindonesia.idWartaindonesia.idWartaindonesia.id
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukum
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTAIndonesia.id. Berita & Informasi Indonesia. All Rights Reserved.
Reading: KAI Angkut 63 Juta Ton Barang pada Januari-November 2024, Dirut KAI Apresiasi Mitra Strategis
Sign In
Notification Show More
Wartaindonesia.idWartaindonesia.id
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukum
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukum
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTAINDONESIA.id | Berita & Informasi Indonesia | All Rights Reserved.
Wartaindonesia.id > KAI Angkut 63 Juta Ton Barang pada Januari-November 2024, Dirut KAI Apresiasi Mitra Strategis
News

KAI Angkut 63 Juta Ton Barang pada Januari-November 2024, Dirut KAI Apresiasi Mitra Strategis

Warta
Warta
Kamis, 12 Desember 2024
Share
SHARE

KAI mencatat kinerja angkutan barang yang terus bertumbuh positif. Selama periode Januari hingga November 2024, KAI berhasil mengangkut 63.024.131 ton barang, meningkat 9,01% dibandingkan periode yang sama pada 2023 yang mencapai 57.814.756 ton.

“Peningkatan ini didukung oleh penambahan frekuensi perjalanan dan rute, serta optimalisasi gerbong batu bara di wilayah KAI Divre III Palembang dan KAI Divre IV Tanjungkarang. Langkah ini dilakukan untuk memenuhi tingginya permintaan pelanggan terhadap angkutan batu bara,” ujar VP Public Relations KAI Anne Purba.

Batu bara menjadi komoditas utama dengan total angkutan 50.559.426 ton atau 80,22% dari keseluruhan barang yang diangkut. Sebagian besar angkutan batu bara terpusat di Sumatera bagian selatan, yang memainkan peran penting dalam mendukung pasokan energi nasional.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap para mitra strategis, KAI telah menggelar acara gala dinner pada Senin, 9 Desember 2024 di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta. Acara ini dihadiri lebih dari 100 peserta, termasuk mitra angkutan batu bara swasta, mitra bongkar-muat, pengelola Container Yard (CY), jajaran manajemen KAI, dan mitra strategis lainnya.

Dalam sambutannya, Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo menyampaikan penghargaan kepada seluruh mitra yang telah mendukung pencapaian KAI.

“Kemitraan strategis adalah kunci keberhasilan KAI sebagai penyedia layanan transportasi andal. Dengan dukungan mitra yang solid, kami optimis dapat terus meningkatkan efisiensi dan kualitas sistem logistik nasional,” ujar Didiek.

Ia menambahkan bahwa acara ini merupakan momen penting untuk mempererat hubungan dengan para mitra strategis, membuka ruang komunikasi yang lebih baik, serta membangun sinergi produktif di sektor logistik agar jauh lebih baik pada tahun-tahun kedepan.  

“Mengusung tema “Memperkuat Kemitraan untuk Transportasi yang Efisien dan Berkelanjutan,” KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan peran dalam membangun sistem logistik nasional yang efisien dan berkelanjutan. KAI mengajak seluruh mitra strategis untuk bersama-sama menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang dalam sektor logistik nasional,” tutup Didiek. 

TAGGED:BisnisEkonomiEkonomi dan BisnisIndonesiaNasionalNusantara
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article Gandeng ASDP, Bank Indonesia Perkuat Distribusi Uang Rupiah hingga ke Pelosok Negeri
Next Article Pilar: Pelatihan Membatik di Kota Tangsel Ajang Mengenal Seni dan Meningkatkan Potensi Ekonomi
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Universitas Islam Depok Gelar Program Student Mobility ke Malaysia dan Thailand untuk Perluas Wawasan Global Mahasiswa
Jumat, 13 Juni 2025
DPPPA Kabupaten Tangerang Gelar Bimtek Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender untuk Tingkatkan Kesetaraan
Jumat, 13 Juni 2025
Amil Desa Agen Perubahan untuk Cegah Pernikahan Anak di Bawah Umur
Jumat, 13 Juni 2025
Wali Kota Benyamin Raih Penghargaan Nasional atas Komitmen dalam Mendukung Pembiayaan dan Pengembangan Sektor Air Minum
Jumat, 13 Juni 2025
Dinas Pariwisata Gelar Edutrip, Kenalkan Potensi Wisata Kota Tangsel ke Pelajar
Jumat, 13 Juni 2025
Benyamin Dorong Inovasi Lokal Tangsel di Gelaran TTG Banten 2025
Jumat, 13 Juni 2025
Putus Rantai Stunting Sejak Dini, Pemkot Tangsel Gencarkan 35 Program
Jumat, 13 Juni 2025
Dukung Pelaksanaan SPMB 2025, Disdukcapil Tangsel Jemput Bola Layanan Adminduk di Sekolah
Jumat, 13 Juni 2025
BPKP Banten Lakukan Evaluasi Optimalisasi Dana Bantuan Pendidikan di STAI Syekh Manshur
Jumat, 13 Juni 2025
Rumah Warga Jebol, Pilar Saga Ichsan Langsung Tuntaskan Solusi Perbaikan
Kamis, 12 Juni 2025

You Might also Like

Hukum

Ciptakan Rasa Aman, 253 Personel Polda Metro Jaya Laksanakan Gelar Patroli Skala Besar

Warta
Warta
Kamis, 9 November 2023
Nasional

Jaga NKRI, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Ingatkan, Jangan Benturkan Agama dan Kebangsaan

Warta
Warta
Kamis, 19 Oktober 2023
News

Indonesia Sambut Baik Hasil Financial Sector Assessment Program (FSAP) Indonesia Tahun 2024

Warta
Warta
Sabtu, 31 Agustus 2024
News

Sambut ‘Satu Tahun Melayani’ LRT Jabodebek Rayakan dengan Pameran Foto dan Turnamen Basket

Warta
Warta
Kamis, 22 Agustus 2024
News

Lebih dari 1,4 Juta Tiket Terjual! Ini 10 Rute Favorit Mudik Lebaran 2025

Warta
Warta
Selasa, 4 Maret 2025
Hukum

Diduga Terlibat Kasus Penyalahgunaan Narkoba, Aktor Berinisial AA Diamankan Polres Metro Jakarta Barat

Warta
Warta
Sabtu, 28 September 2024
News

Dukung Program Sustainability dan Peningkatan Keselamatan serta Keamanan Operasi Kereta Api, KAI Beralih dari Bantalan Rel Kayu ke Sintetis

Warta
Warta
Jumat, 25 Oktober 2024
Bisnis

Dengan Harga Rp498.800.000, Chery OMODA E5 Ajak Berbagai Pihak Berkontribusi pada Lingkungan dengan Mobilitas Berkelanjutan

Warta
Warta
Rabu, 7 Februari 2024
Bisnis

Tahun 2024, ANTAM Kembali Targetkan Optimalisasi Kinerja Produksi dan Penjualan Komoditas Inti Perusahaan

Warta
Warta
Jumat, 8 Maret 2024
Show More
Wartaindonesia.idWartaindonesia.id
Follow US
© 2023 WARTAINDONESIA.id | Berita & Informasi Indonesia | All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?