Wartaindonesia.idWartaindonesia.idWartaindonesia.id
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukum
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTAIndonesia.id. Berita & Informasi Indonesia. All Rights Reserved.
Reading: Pemkot Tangsel Gratiskan Layanan Screening HIV/AIDS di Semua Puskesmas
Sign In
Notification Show More
Wartaindonesia.idWartaindonesia.id
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukum
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukum
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTAINDONESIA.id | Berita & Informasi Indonesia | All Rights Reserved.
Wartaindonesia.id > Pemkot Tangsel Gratiskan Layanan Screening HIV/AIDS di Semua Puskesmas
Tangerang Selatan

Pemkot Tangsel Gratiskan Layanan Screening HIV/AIDS di Semua Puskesmas

Warta
Warta
Kamis, 5 Desember 2024
Share
SHARE

Pemerintah Kota Tangerang Selatan memberikan layanan screening HIV/AIDS secara gratis di seluruh puskesmas sebagai upaya mendukung penanganan penyakit tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Tangsel, dr. Allin Hendalin, menegaskan pentingnya deteksi dini melalui screening untuk mencegah penyebaran lebih lanjut dan memastikan pengobatan lebih cepat, serta menekan angka kematian akibat penyakit tersebut.

“Screening ini gratis ada di semua puskesmas. Ini program pemerintah jadi bisa dilakukan secara gratis di Tangsel,” ujar Allin pada Kamis (05/12/2024).

Layanan ini tidak hanya ditujukan kepada kelompok berisiko, tetapi juga masyarakat umum yang merasa perlu memeriksakan diri. Pemerintah berharap warga dengan kesadaran sukarela memanfaatkan layanan ini untuk memastikan kesehatan mereka, terutama jika merasa ada yang berubah dari kekebalan tubuhnya.

Selain screening, layanan tes dan konsultasi Voluntary Counseling and Testing (VCT) juga tersedia di 35 puskesmas. Sementara, untuk pengobatan HIV/AIDS, saat ini baru tersedia di 25 puskesmas sudah ditambah menjadi 30 pada tahun ini, dan akan ditambah lagi puskesmas pada tahun depan menjadi seluruh puskesmas yang ada di Tangsel dapat melakukan pengobatan HIV.

Dengan adanya layanan gratis di seluruh puskesmas, Tangsel berharap dapat mendukung target nasional untuk mengakhiri AIDS pada 2030.

“Screening itu tadi fungsinya selain untuk mendeteksi secara dini bagaimana juga pengobatan bisa dilakukan lebih cepat dan tentunya mencegah kematian pada HIV/AIDS,” jelasnya.

Dalam membantu percepatan target eliminasi atau zero HIV/AIDS pada tahun 2030 mendatang, Dinkes Tangsel juga menerapkan strategi nasional yakni fast track triple 95.

Strategi tersebut adalah 95 persen orang dengan HIV/AIDS mengetahui statusnya, 95 persen dari mereka yang mengetahui statusnya mendapatkan pengobatan, dan 95 persen dari mereka yang mendapatkan pengobatan memiliki virus yang tersupresi.

Saat orang dengan HIV/AIDS (ODHA) tersupresi, maka penyebaran virus akan ditekan karena virus yang ada tidak bisa menular lagi baik itu kepada pasangan maupun calon bayinya nanti.

“Kami ingin masyarakat tahu bahwa fasilitas ini ada dan gratis. Semakin dini deteksi dilakukan, semakin besar peluang untuk mencegah penularan dan menyelamatkan nyawa,” tegasnya. (fid)

TAGGED:BenyaminBenyamin DavnieKota Tangerang SelatanKota TangselSouth TangerangTangerangTangerang RayaTangerang SelatanTangsel
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article Kapolri Ungkap Putus Rantai Peredaran Narkoba Dengan Cara Ini
Next Article Kapolri Tegaskan Bandar Narkoba Dihukum Maksimal, Ditempatkan di Sel Super Ketat
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Hari Pahlawan 2025, Benyamin: Perjuangan Sekarang Bukan Angkat Senjata, Tapi Bangun Negeri
Senin, 10 November 2025
Partim Musical 3.0, Pilar Ajak Warga Tangsel Hijaukan Kota
Senin, 10 November 2025
Tangsel Flona Festival 2025, Tini Indrayanthi Benyamin Ajak Masyarakat Lestarikan Anggrek
Senin, 10 November 2025
UIN Jakarta Peringati Hari Pahlawan 2025, Prof Ali Munhanif: Saatnya Berjuang di Medan Ilmu Pengetahuan
Senin, 10 November 2025
Peringatan Hari Jadi ke-87 Kelurahan Kedaung, Pilar Ajak Warga Jaga Kondusifitas dan Ketertiban Lingkungan
Senin, 10 November 2025
Melalui Koperasi Merah Putih, Benyamin Ajak Masyarakat Tangsel Perkuat Ketahanan Ekonomi Lokal
Senin, 10 November 2025
Komitmen UIN Jakarta Menuju PTNBH: Transparansi, Penguatan SDM, dan Peningkatan Pendapatan Non-UKT
Jumat, 7 November 2025
Pilar Tinjau Penataan Kampung Kumuh di Bambu Apus Pamulang
Jumat, 7 November 2025
Pemkab Tangerang Bersama Pengembang Lippo Kerja Sama Normalisasi Kali Sabi
Jumat, 7 November 2025
Bupati Tangerang Dorong Penguatan Transisi Prasekolah ke SD Menuju Wajib Belajar 13 Tahun
Jumat, 7 November 2025

You Might also Like

BantenKota TangerangTangerang

Pemkot Tangerang Kembali Gelar Job Fair, Kepala Disnaker Bagikan Tips untuk Fresh Graduate

Warta
Warta
Rabu, 11 Juni 2025
Tangerang Selatan

Tunjuk-tunjuk Wartawan, Aksi 2 Pendemo Dianggap Lakukan Intimidasi

Warta
Warta
Kamis, 5 Juni 2025
Tangerang Selatan

Suarakan Aspirasi Warga, WAW Dukung Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dan Benyamin-Pilar

Warta
Warta
Rabu, 9 Oktober 2024
Tangerang Selatan

Berprestasi di PON Aceh-Sumut 2024, Benyamin: Pemkot Tangsel Siapkan Apresiasi ke Atlet

Warta
Warta
Senin, 23 September 2024
Kabupaten TangerangTangerang

Pengukuhan Pengurus, Hj Rismawati Maesyal Rasyid Jadi Ketua Dekranasda Kabupaten Tangerang

Warta
Warta
Rabu, 11 Juni 2025
Kabupaten TangerangTangerang

DPRD Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Bupati Tangerang Masa Jabatan 2025-2030

Warta
Warta
Minggu, 23 Maret 2025
Tangerang Selatan

Road to Tangsel Marathon 2024 di Kecamatan Setu Diikuti Ribuan Peserta

Warta
Warta
Senin, 15 Juli 2024
Tangerang Selatan

Hadiri HUT ke-52 Yonkav-9/SDK, Pilar: Terima Kasih Atas Sumbangsih untuk Kemajuan Kota Kota Tangsel

Warta
Warta
Senin, 23 Oktober 2023
Tangerang Selatan

Cari Bibit Unggul, Pemkot Gelar Kejuaraan Piala Wali Kota Tangsel 2024

Warta
Warta
Minggu, 23 Juni 2024
Show More
Wartaindonesia.idWartaindonesia.id
Follow US
© 2023 WARTAINDONESIA.id | Berita & Informasi Indonesia | All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?